Dicari Asisten Penulis Skenario

Dapet informasi dari teman gue bahwa Titien Wattimena sedang mencari 3 orang untuk jadi asisten penulis skenarionya. Syaratnya cukup mudah, yaitu pernah menulis skenario. Tinggal kirim (atau lebih tepatnya kasih/serahkan) skenario yang pernah lo buat ke CCF (Centre Culturel Francais) Salemba di Jakarta Pusat. Waktu penyerahannya cukup singkat, yaitu hari Sabtu tanggal 11 April 2009 dan hanya satu jam, yaitu dari jam 11 siang sampai jam 12 siang. Buru-buru deh siapin. :)

Detail informasinya bisa langsung klik ke multiply serunya scriptwriting. Thanks to Pidi for the info.

From serunya.multiply.com:
Kak Titien Wattimena (penulis skenario film LOVE, Mengejar Matahari, Badai Pasti Berlalu, Tentang Dia) juga sedang mencari 3 orang untuk menjadi assisten penulis skenario.

syaratnya gampang : PERNAH MENULIS SKENARIO (meski belum komersil dan profesional). Dan pastinya penulis yang terpilih akan mendapatkan fee yang sepantasnya. Waktu kerjanya pertengahan April sampai Mei.

Kalau adik-adik ada yang berminat, bisa menyerahkan 5 lembar sampel skenarionya ke meja sekretariat Serunya Scriptwriting Playgroup di :

Tempat : Cafe CCF Salemba,
Tanggal : 11 April 2009 jam 11-12 siang (lewat dari jam 12, skenario tidak diterima).

2 comments:

  1. maaf ganggu mba titin.- saya sangat senang membuat skenario film. bagaimana dan kemana saya menyalurkan skenario saya ini. hakimtiyar@yahoo.com

    ReplyDelete
  2. saya punya novel, bagus ceritanya. Tapi gak bisa bikin skenario. Gmn donk?

    ReplyDelete